Bahan-bahan Tumis oriental
- 1 buah wortel, iris serong
- 200 gram kembang kol, potong kuntum
- 100 gram buncis, potong-potong
- 1 buah tomat, potong delapan
- 2 cm jahe, cincang
- 100 gram jamur kancing, potong-potong
- 200 gram udang, kupas
- 100 cc air
- 1 sendok teh penyedap rasa, jika suka
- 1 sendok makan mentega
- 3 butir bawang merah
- 2 siung baawng putih
- 1/2 sendok teh lada bubuk
- 1 sendok teh garam
ilustrasi |
Cara Membuat Tumis oriental
Panaskan mentega, tumis bumbu halus dan jahe hingga harum, masukan wortel, udang, kembang kol, buncis, jamur. Aduk rata.Tambahkan penyedap rasa, garam, lada, air, tomat. Aduk rata, angkat.
Hidangkan resep tumisan
(Untuk 3 porsi)